ANALISA UJI KEKUATAN MATERIAL TROLI PADA SEPEDA BERBAHAN BAJA KARBON RENDAH

Rama, Irdyan (2021) ANALISA UJI KEKUATAN MATERIAL TROLI PADA SEPEDA BERBAHAN BAJA KARBON RENDAH. Diploma thesis, Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung.

[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
25.RAMA IRDYAN_4TMMA_ANALISA UJI KEKUATAN MATERIAL TROLI PADA SEPEDA BERBAHAN BAJA KARBON RENDAH.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (5MB)

Abstract

Troli merupakan alat bantu pemindahan dari satu area ke area yang lain.
Alat manual pemindah barang yang sangat membantu, guna mempermudah
perpindahan suatu barang ke tempat yang dituju. Namun pada kegiatan tersebut
akan terhambat jika barang bawaan yang banyak dan berat. Maka pada troli akan
dibuat sedikit berbeda dengan troli umumnya yaitu berupa troli yang bisa
dipasangkan sebagai dudukan sepeda. Alat ini memiliki rangka utama yang bisa
disebut untuk suatu pembebanan, adapun pembebanan yang diujikan sebesar
30kg, rangka itu sendiri menggunakan material baja karbon rendah berbentuk
kotak berongga yaitu baja St37 dengan ukuran panjang 188mm, lebar 15x15mm
dan tebal 1,3mm. Pada penelitian ini untuk melengkapi anlisis kekuatan rangka
menggunakan Software Solidworks, menggunakan fitur simulasi statis sehingga
nilai tegangan yang terjadi dapat diketahui. Simulasi yang memungkinkan setiap
perancang dan insinyur untuk melakukan simulasi struktural pada bagian atau
rakitan sebuah struktur dengan analisis elemen hingga (FEM), Solidworks mampu
memperbaiki dan memvalidasi kinerja dan mengurangi kebutuhan akan prototip
atau perubahan desain yang mahal di kemudian hari. Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa troli yang menggunakan material baja karbon rendah dengan
ukuran yang telah ditentukan mampu untuk menahan beban sebesar 30 kg dan
dapat digunakan untuk membantu mengangkut barang.

Kata kunci : Troli, Baja St37, Software Solidwork.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Troli, Baja St37, Software Solidwork.
Subjects: T Technology > TS Manufactures
Divisions: DIV Teknik Mesin dan Manufaktur
Depositing User: Mardliyah Ayu
Date Deposited: 20 Sep 2021 02:43
Last Modified: 20 Sep 2021 02:43
URI: http://repository.polman-babel.ac.id/id/eprint/381

Actions (login required)

View Item
View Item