Ervin, Dio and Rudiansyah, Rudiansyah (2022) Rekondisi Mesin Frais Aciera F3 No. FR05 Di Laboratorium Pemesinan Dasar Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung. Diploma thesis, Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung.
REKONDISI MESIN FRAIS ACIERA F3 NO. FR05 DI LABORATORIUM PEMESINAN DASAR POLITEKNIK MANUFAKTUR NEGERI BANGKA BELITUNG.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.
Download (8MB)
Abstract
Mesin frais Aciera F3 No. FR05 adalah mesin frais universal yang digunakan untuk
melakukan proses benda kerja berbagai bentuk persegi dan juga dapat digunakan
untuk proses pengeboran benda kerja. Mesin ini juga digunakan untuk praktikum
mahasiswa atau kegiatan produksi, tetapi mesin tersebut sudah banyak mengalami
kerusakan pada fungsi mekanik dan penyimpangan ketelitian geometri yang
menyebabkan hasil pemotongan benda kerja tidak presisi. Hal ini disebabkan
karena mesin yang sudah berusia sekitar 28 tahun serta kurangnya tindakan
perawatan terhadap mesin, sehingga sudah sewajarnya mesin direkondisi. Proyek
akhir ini bertujuan untuk mengembalikan kondisi mesin ke kondisi operasi yang
dapat diterima. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara
dengan teknisi, pemeriksaan secara visual dan pengujian ketelitian geometri.
Proyek akhir ini dilaksanakan menggunakan metode eksperimental, yaitu
mengidentifikasi dan menganalisis kerusakan dengan melakukan perbaikan
maupun pengadaan suku cadang. Metode pengujian mesin adalah pengujian fungsi,
pengujian kinerja dan pengujian ketelitian geometri. Hasil pengujian yang
dilakukan menunjukan bahwa pengujian fungsi sudah sesuai dengan standar mesin
dan dapat berfungsi kembali. Pada pengujian kinerja mesin didapat hasil yang
sesuai standar pada kecepatan rpm tertentu. Untuk hasil pengujian ketelitian
geometri mesin, sebanyak 8 parameter sudah masuk toleransi dari 14 parameter
yang diuji, dan hasil pengujian ketelitian benda kerja pada kerataan benda kerja
terdapat beberapa bidang yang mengalami penyimpangan sebesar 0,02 mm serta
pada kesikuan benda kerja dengan rata-rata penyimpangan sebesar 1º10’.
Kata kunci: frais aciera f3, rekondisi, eksperimental, pengujian
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Keywords: milling aciera f3, reconditioned, experimental, testing |
Subjects: | T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery |
Divisions: | DIII Teknik Perawatan dan Perbaikan Mesin |
Depositing User: | Mardliyah Ayu |
Date Deposited: | 02 Nov 2022 04:53 |
Last Modified: | 02 Nov 2022 04:53 |
URI: | http://repository.polman-babel.ac.id/id/eprint/685 |